Tiga Pondasi Untuk Sukses

Salam Sukses, Pada  artikel kali ini kita akan bahas mengenai Tiga Pondasi Untuk Sukses. atau disebut juga dengan Segitiga Sukses Sebagaimana yang di uraikan pada artikel "Rahasia Sukses",  semakin banyak kita membaca, sering menghadiri seminar-seminar atau menonton video motivasi di youtube seperti kisah anak muda sukses dengan bisnis online, senang mendengarkan cerita orang-orang sukses, maka kita semakin sadar bahwa memang tidak ada yang namanya "rahasia". Yang terpenting adalah melakukan hal-hal dasar dengan tepat dan benar.
Walaupun melakukan hal-hal dasar dengan benar dan tepat merupakan sesuatu yang sulit dilakukan, kita menyadari hal tersebut. Namun menguasai beberap "trik" itu mudah, tetapi untuk lebih menguasai hal-hal dasar jauh lebih sulit. Menurut Steven Covey yang menuliskan dalam bukunya tentang 7 Habits of Higly Effective People, memerlukan waktu 1- 2 bulan untuk membaca dan mengetahui 7 kebiasaan yang membuat orang bisa jadi sukses dengan effektif dan konsekuen. 
Bila telah menguasai hal-hal dasarnya, Anda akan lebih kompeten dalam banyak hal seumur hidup Anda. Memang ini sangat layak untuk diperjuangkan karena imbalannya berlaku seumur hidup. 
Seorang Pelatih performance Jerry Clark menjelaskan dalam bentuk "Segitiga Sukses". Admin sependapat bahwa penjelasan dari Jerry Clark sesuai dengan pepatah minang yang mengatakan Tigo Tungku Sajarangan. Maksudnya dengan adanya tiga sisi maka kita bisa menarok sesuatu di atasnya dengan kuat, begitu juga dengan sukses.  Apapun pekerjaan seseorang, baik dalam bisnis, penjualan, investasi, desainer, dokter dan lain-lainya, untuk mencapai keberhasilan harus menguasai ketiga faktor penting ini. Adapun Tiga Pondasi Untuk Sukses yaitu : Menguasai Komunikasi Internal, Komunikasi Eksternal dan Pengetahuan Teknis tentang yang kegiatan yang dibidangi. di sini lebih menekankan pada Kata Menguasai, bukan mempelajari, tidak juga mengetahui. Menguasai berarti Memiliki di dalam diri dan dapat menggunakannya kapanpun di perlukan. 
Untuk dapat menguasai sesuatu butuh empat hal berikut :
1. Waktu. Dalam banyak hal, kita tidak dapat menguasai sesuatu dalam sekejap, butuh proses. Jadi untuk menguasai sesuatu butuh kesabaran tanpa kesabaran Kita tidak bisa menguasai sesuatu hal dalam bidang apapun.
2. Energi. Untuk dapat menguasai sesuatu hal butuh tenaga yang ekstra. Sesuatu yang diraih secara instan tidak akan berharga, tetapi sesuatu yang di kuasai melalui pengorbanan tenaga dan waktu maka hasil pencapaian tersebut menjadi sangat berharga.
3. Frustasi. O... Ya, ini benar. Perjalanan untuk menguasai sesuatu sering kali penuh dengan frustasi! Tidak ada hal hebat yang datang dengan mudah. Karena itulah jarang ada orang yang bisa mencapai sukses, sebab mereka tidak sanggup melalui yang namanya frustasi.
4. Berubah. Menurut hemat kami, inilah hal yang terpenting dari semuanya. Banyak orang ingin sukses, tetapi tidak siap mental untuk berubah. Sekarang timbul pertanyaan dalam hal apa yang perlu perubahan ?
  • Berubah dalam cara mereka berfikir tentang diri mereka. Seperti yang yang di uraikan pada artikel terdahulu Merubah Pola Pikir.
  • Berubah dalam cara mereka berfikir tentang sukses.
  • Mengubah cara mereka berfikir tentang pekerjaan dan profesi mereka.
  • Mengubah cara mereka bekerja, mengubah taktik mereka, mengubah "gaya" mereka, dan lain-lain kepada yang lebih baik.
  • Mengubah cara berpakaian mereka, mengubah cara berbicara mereka.
  • Mengubah.... mengubah.
Jika tidak melakukan perubahan tersebut, maka tentu saja tidak ada perubahan dalam hasilnya!.


Walaupun kelihatannya sederhana, tapi banyak orang yang masih tidak menyadarinya, mereka ingin menikmati hasil yang lebih tapi tidak siap untuk melakukan perubahan.
Jadi untuk bisa mencapai sukses pada apapun bidang yang Anda tekuni, maka kita perlu Menguasai tiga Pondasi Penting :
  • Menguasai Komunikasi Internal
  • Menguasai Komunikasi Eksternal
  • Menguasai Pengetahuan Teknis Yang Dibutuhkan.
 Itulah uraian tentang Tiga Pondasi Untuk Sukses. Simak kata-kata motivasi berikut untuk menambah gairah dalam mencapai kesuksesan.
  • Anda akan menjadi apa yang Anda Pikirkan di Setiap Waktu.
  • Ubalah Cara Berfikir Anda dan Anda akan mengubah Hidup Anda.
  • Berfikir dan Menjadi Kaya.
  • Kekuatan dari pikiran alam bawah sadar, dan lain-lain.
Komunikasi atau dialog internal dengan diri kita sendiri inilah yang membentuk cara berfikir kita.
Disaat kita harus menguasai komunikasi internal kita, yang kita lakukan adalah :
1. Selalu menyadari bahwa kita sedang berbicara dengan diri kita sendiri.
2. Selalu menyadari apa yang kita katakan pada diri kita sendiri.

Kata kuncinya adalah KESADARAN. Sadarilah selalu komunikasi Internal dengan diri Anda Sendiri. Begitu Anda mempunyai kesadaran penuh akan komunikasi internal Anda, tahap berikut adalah meyakinkan diri Anda untuk selalu menggunakan kata-kata positif dan instruksi khusus pada diri sendiri, karena otak tidak dapat bekerja dengan instruksi yang tidak jelas. Kadang-kadang hal ini tidak mudah, perlu mencari kata-kata yang indah untuk memotivasi Anda sendiri.

Cukup sekian tuggu artikel selanjutnya Tentang Action.

Komentar